INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE DESA JATILUHUR KECAMATAN ROWOKELE KABUPATEN KEBUMEN PROPINSI JAWA TENGAH

Bulan Vitamin A di Posyandu Kelompok Penimbangan Melati 2 dan Melati 3

Bulan Vitamin A di Posyandu Kelompok Penimbangan Melati 2 dan Melati 3

Kegiatan Posyandu Balita adalah pelayanan kesehatan kepada balita dengan melakukan pemantauan pertumbuhan dan perkembangan anak sampai usia 5 tahun. Pemantauan pertumbuhan balita dilakukan melalui penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pengukuran lingkar lengan atas (lila) dan pengukuran lingkar kepala. Hasil dari penimbangan dan pengukuran tinggi badan, kemudian dicatat di buku Kartu Menuju Sehat (KMS) untuk mengetahui status peetumbuhan balita. Tahap perkembangan balita juga dipantau melalui Kartu Kembang Anak (KKA) agar perkembangan anak sesuai dengan usianya. Melalui kegiatan posyandu, bayi yang mengalami stunting dapat terpantau dari awal. 

Posyandu di Desa Jatiluhur dilaksanakan rutin setiap bulan di masing-masing kelompok penimbangan (Pokbang). Terdapat 5 pokbang yang tersebar di 3 wilayah, yakni mawar 1, mawar 2, melati 1, melati 2, dan melati 3. Dalam melaksanakan tugasnya, kader Posyandu bersama bidan desa dari Puskesmas Rowokele dibantu oleh tim Rumah Desa Sehat (RDS).  

Rabu (02/02/2022) dan Kamis (03/02/2022) dilakukan posyandu rutin di pokbang melati 2 dan pokbang melati 3. Bulan Februari ini merupakan salah satu bulan Vitamin A. Selain penimbangan dan pengukuran tinggi badan, juga diberikan suplemen vitamin A. Ada 2 jenis vitamin A yang diberikan, kapsul biru untuk anak usia 6-11 bulan. Kapsul warna merah diberikan kepada balita usia 12 sampai 59 bulan. 

Peningkatan gizi juga menjadi salah satu aspek yang menjadi tujuan adanya posyandu. Hal ini untuk mencegah adanya bayi di bawah dua tahun (baduta) yang mengalami stunting di Desa Jatiluhur. Peningkatan gizi dilakukan bidan desa bersama kader melalui penyuluhan tentang ASI, status gizi balita, MPASI, imunisasi, vitamin A, dan juga pengetahuan tentang stunting agar kesadaran para ibu tentang gizi  balita meningkat. 

Pencegahan stunting juga menjadi salah satu program prioritas desa. Oleh Karenanya, pemdes menganggarkan untuk peningkatan gizi balita dan pencegahan stunting melalui makanan tambahan yang sudah dikonsultasikan melalui bidan desa. 
Semoga posyandu ini akan meningkatkan kualitas kesehatan balita di Desa Jatiluhur, sehingga melahirkan generasi yang sehat dan cerdas.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Laporan Terkait

Arsip Laporan